Bhabinkamtibmas Polres Tanjungbalai Sosialisasikan Aplikasi Dumas PRESISI

Sosialisasi aplikasi DUMAS oleh Bhabinkamtibmas.

Tanjungbalai  – Bhabinkamtibmas Polres Tanjungbalai melakukan sosialisasi aplikasi Dumas PRESISI sebagai layanan kemudahan untuk melaporkan pengaduan di masyarakat ke Polisi.

Kali ini sosialisasi aplikasi ini dilakukan kepada Kepala Sekolah di  SD Tarbiyatul Islamiyyah Bhabinkamtibmas Kelurahan Muara Sentosa oleh Bripka Gianto dari Polsek Sei Tualang Raso Polres Tanjungbalai, Rabu (15/3/2023).

Aplikasi DUMAS PRESISI yg dapat diakses melalui chrome ataupun Mozila dengan mengetikkan https://dumaspresisi.polri.go.id setelah muncul tampilan aplikasi silahkan masyarakat memasukan  NIK dengan benar, bhabin juga menjelaskan fungsi dan tujuan dari aplikasi dumas presisi.

“Dumas Presisi ini merupakan media penanganan pengaduan yang dapat dipantau perkembangannya secara langsung oleh masyarakat serta sebagai sarana penyampaian saran dan keluhan terkait pelayanan polri kepada masyarat,” ujarnya Bhabinkamtibmas, Bripka Gianto.

Dia mengatakan hal ini untuk mewujudkan polri yang prediktif, responsibilitas  dan transparansi serta, pengaduan dapat diakses secara online selama 24 jam dimana saja tanpa perlu datang ke kantor Polisi.

Tidak lupa juga Bhabinkamtibmas  menyampaikan apabila ada melihat dan mendengar ada gangguan kamtibmas agar segera menelpon ataupun WA ke nomor dumas Polsek Sei Tualang Raso 0821-6290-8371 dan nomor Bhabinkamtibmas Kel. Muara Sentosa Bripka Gianto 085262380086. Kepala Sekolah SD Tarbiyatul Islamiyah, Padli S.H yang menerima kunjungan itu menyampaikan apresiasi dalam kesempatan itu. (Atv7)

bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *