Larikan Mobil Curian Hingga Terbalik, Pelaku Nyaris Diamuk Massa di Siantar

Photo : Pelaku pencurian mobil inisial TA saat diamankan di Polres Pematang Siantar, Senin (10/7/2023).(Dok/Ist)

ASAHANTV | Pematang Siantar – Aksi pria inisial TA (20) yang melarikan mobil curian berujung celaka di Jalan Enggang, Kelurahan Sipinggol-pinggol, Kecamatan Siantar Barat, Senin (10/7/2023).

TA warga Sinaman Labah, Kecamatan Dolok Masagal, Kabupaten Simalungun itu, nyaris diamuk massa setelah mobil yang dibawa kabur terbalik tidak jauh dari kediaman korban.

Masyarakat yang mengetahui kejadian itu memberitahu kepada petugas Babinsa dan turun ke lokasi mobil terbalik itu. Kemudian berusaha mencari tahu keberadaan terduga pelaku yang mengemudi mobil.

Alhasil, terduga pelaku inisial TA saat itu ditemukan saat bersembunyi di salah satu bangunan milik warga di Jalan Enggang.

“Tadinya kita dapat laporan warga dan juga korban serta petugas Babinsa yang menyebut mengamankan pelaku pencurian mobil di Jalan Enggang,” kata Plt Kasi Humas Polres Pematang Siantar, Iptu Jimmy Hutajulu, saat dikonfirmasi, Rabu (12/7/2023).

Dijelaskan Jimmy, dari laporan itu, anggota kepolisian turun ke TKP dan selanjutnya mengamankan terduga pelaku inisial TA ke Polres Pematang Siantar.

“TA sudah kita amankan dan diperiksa oleh penyidik Jatanras Satreskrim. Sementara satu unit mobil Daihatsu yang dicuri pelaku terbalik di lokasi kejadian sudah dievakuasi dan diamankan ke unit lakalantas sebagai barang bukti,” ujar Jimmy.

Sebelum kejadian itu korban, Fadly Dinata (29) warga Jalan Merpati, Kelurahan Sipinggol-pinggol, Kecamatan Siantar Barat, hendak berangkat kerja ke Medan.

Korban lalu mengeluarkan mobil miliknya dari halaman rumah ke pinggir jalan tak jauh dari depan kediamannya di Jalan Merpati, Senin (10/7/2023) pagi hari sekira pukul 05.30 WIB.

Fadly pun turun dari mobilnya dan beranjak berjalan menuju ke dalam rumah alasan untuk permisi kepada orang tuanya. Namun saat itu, korban melihat sosok seorang pria yang dicurigai berdiri di belakang mobilnya.

Korban yang spontan melihat pria itu melarikan mobilnya dari rumahnya, langsung mengejar pelaku dengan meminjamkan sepeda motor tetangganya menuju Jalan Enggang.

Disaat pengejaran itu, Fadly, melihat pelaku membawa kabur mobil tersebut berjalan tidak beraturan (zig zag) dan menabrak pengendara sepeda motor yang melintas di Jalan Enggang. Bahkan mobil yang dibawa kabur pelaku pun terbalik di salah satu pekarangan rumah warga waktu itu.(red)

bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *