Event Road Race 2023, Memperebutkan Piala AsahanTV Di Sirkuit Non Permanen Terminal Madya Kisaran

KISARAN (ATV) – Dalam rangka persiapan Asahan Road Race 2023, yang memperebutkan piala AsahanTV dilaksanakan pada Minggu 10 Desember 2023 di Sirkuit Buatan Terminal Madya Kisaran. Pihak penyelenggara sebelumnya memeriksa kebutuhan dasar race, seperti kondisi aspal, kesiapan peserta dan para penonton.

Untuk pendaftaran kita buka pada tanggal 04 Desember 2023 bertempat di Jalan Cokroaminoto Kisaran, tepatnya di Bengkel Koces Servis, Jumat (01/12/23).

Ketua panitia Heri Koces menjelaskan, persiapan menyambut event Asahan Road Race 2023 memperebutkan piala AsahanTV ini kita sudah mendapatkan izin dari Polres Asahan dan rekom dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumatera Utara.

“Terkait logistik dilapangan, kegiatan acara, dan persiapan kecil lainya sudah mencapai 95 persen”, ucap Koces.

Dia mengatakan, kegiatan road race yang bertajuk Asahan Road Race 2023 memperebutkan piala AsahanaTV, bertujuan untuk meberi wadah bagi masyarakat pecinta otomotif.

Asahan Road Race yang akan dilaksanakan nantinya mempertandingkan 13 kelas, yakni MP1 150 CC Tuneup Expert, MP2 150 CC Tuneup Novice, MP3 150 CC Standart Rookie, Bebek 2 Tak Standart S/D 125 CC Lokal (Aslab, Simalungun, Batubara), Matic Standart S/D 125 CC Lokal (Aslab, Simalungun, Batubara), Campuran Bebek & Matic Standart S/D 125 CC Lokal (Aslab, Simalungun, Batubara), Matic Standart S/D 125 CC Non Kategori Sumut, Bebek 2 Tak Standart S/D 125 CC Non Kategori Sumut, Bebek 4 Tak Standart S/D 125 CC Non Kategori Sumut, Bebek 4 Tak Tuneup 125 CC Non Kategori Sumut, Matic Standart S/D 125 CC Open, Bebek 2 Tak Standart S/D 125 CC Open, dan Bebek 4 Tak Tuneup 125 CC Open.

Adapun dukungan dari sponsor balapan motor Asahan Road Race memperebutkan piala AsahanTV antaralain, Armour Extreme, Armour Black, Kita Kita Motor Sport, Rival Asahan, Waspada.id, RD Basic, Ryo Distro, CDRT HM Speed, Yamaha PT Mitra Perkasa Dhian Abadi, Maxxis, EP26 Racing, Dragon Phone, Manda Brands, Honda Arista, SBR Gasak, Cleo, inibabad.com, Barbara Warkop, Beiji Bound Coffee, Genkgong, Al Fattah Bakery, dan Warkop Bahagia. (ATV4).

bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *